Sebab-sebab mendapatkan dan tidak mendapatkan warisan beserta footnotenya



    A.   Sebab-sebab mendapat warisan

1.    karena hubungan perkawinan
Perkawinan, tantu saja yang dimaksudkan adalah perkawinan yang benar menurut hukum.[1]Seseorang dapat memperoleh harta warisan (menjadi ahli waris) disebabkan adanya hubungan si mayat dengan seseorang tersebut, yang termassuk dalam klasifikasi ini adalah :m suami atau istri si mayat.
2.    karena adanya hubungan darah
Seseorang dapat memperoleh harta warisan ( menjadi ahli waris ) disebabkan adanya hubungan nasab atau hubungan darah/kekeluargaan dengan si mayat yang termasuk dalam klasifikasi seperti: ibu, bapak, kakek, nenek anak, cucu,cicit, saudara, anak saudara dan lain-lain.

3.    karena memerdekakan si mayat
Seseorang dapat memperoleh harta warisan (menjadi ahli waris) dari si mayat disebabkan seseorang itu memerdekakan simayat dari perbudakan, dalam hal ini dapat saja seorang laki-laki atau seorang perempuan.

4.    karena sesame islam
Seorang muslim yang meninggal dunia, dan ia tidak ada meninggalkan ahli waris sama sekali (punah), maka harta warisannya diserahkan pada Baitul Maal, dan lebih lanjut akan dipergunakan untuk kepentingan muslimin.


     B.   Sebab-sebab tidak mendapat warisan atau Hijab

1.    halangan kewarisan
Dalam hal hukum Kewarisan Islam, yang menjadi penghalng bagi ahli waris untuk mendapatkan warisan adalah dsebabkan karena pembunuhan dan karena perbedaan/berlainan agama.

2.    Kelompok keutamaan dan Hijab
Hukum waris islam juga mengenal pengelompokkan beberapa ahli waris kepada beberapa kelompok keutamaan, misalnya anak lebih utama dari cucu, ayah lebih dekat (lebih utama) kepada anak dibandingkan dengan saudara, ayah lebih dekat (lebih utama) kepada sianak disbanding dengan kakek.[3]


[1] Ahmad Rafiq, Hukum Islam di Indonesia, Jakarta: Raja Garfindo, 2000. Hlm. 34
[2] Dinuat oleh Kelompok
[3] Suhrawardi, Komis Simanjuntak, Hukum Kewarisan Islam, Jakarta: Sinar Grafka Offset. 2004. Hlm.52-58
Sebab-sebab mendapatkan dan tidak mendapatkan warisan beserta footnotenya Sebab-sebab mendapatkan dan tidak mendapatkan warisan beserta footnotenya Reviewed by Karaeng Se're on 4:56:00 PM Rating: 5

No comments: